A Struggle

Ceritakan satu film yang pernah kamu tonton dan beri tanggapan keindahan yang terdapat atau bermakna pada film tersebut !

Judul Film : Laskar Pelangi
     Sebuah cerita terjadi di desa Gantung, Belitung Timur. Dimulai ketika sekolah Muhammadiyah terancam akan dibubarkan oleh Depdikbud Sumsel jikalau tidak mencapai siswa baru sejumlah 10 anak. Ketika itu baru 9 anak yang menghadiri upacara pembukaan, akan tetapi tepat ketika Pak Harfan, sang kepala sekolah hendak berpidato menutup sekolah tiba-tiba seorang anak istimewa, Harun datang bersamanya ibunya untuk mendaftarkan diri di sekolah kecil itu.
     Disanalah dimulai cerita dari penempatan tempat duduk, pertemuan mereka dengan Pak Harfan, perkenalan mereka yang luar biasa di mana A Kiong yang malah cengar-cengir ketika ditanyakan namanya oleh guru mereka, Bu Mus. Kejadian bodoh yang dilakukan oleh Borek, pemilihan ketua kelas yang diprotes keras oleh Kucai, kejadian ditemukannya bakat luar biasa Mahar, pengalaman cinta pertama Ikal, sampai pertaruhan nyawa Lintang yang mengayuh sepeda 80 km pulang pergi dari rumahnya ke sekolah.
    Ikal adalah pemeran utama pada film Laskar Pelangi ini. Ikal yang selalu menjadi peringkat kedua memiliki teman sebangku bernama Lintang, yang merupakan anak terpintar dalam Laskar Pelangi. Ia berminat pada sastra, terlihat dari kesehariannya yang senang menulis puisi. Ikal menyukai A Ling, sepupu dari A Kiong, yang ditemuinya pertama kali di sebuah toko kelontong bernama Toko Sinar Harapan. Pada akhirnya hubungan mereka berdua terpaksa berakhir oleh jarak akibat kepergian A Ling ke Jakarta untuk menemani bibinya. Lintang adalah teman sebangku Ikal yang luar biasa jenius. Ayahnya bekerja sebagai nelayan miskin yang tidak memiliki perahu dan harus menanggung kehidupan 14 jiwa anggota keluarga. Lintang telah menunjukkan minat besar untuk bersekolah semenjak hari pertama berada di sekolah. Ia selalu aktif didalam kelas dan memiliki cita-cita sebagai ahli matematika. Sekalipun ia luar biasa pintar, pria kecil berambut merah ikal ini pernah salah membawa peralatan sekolahnya. Cita-citanya terpaksa ditinggalkan agar ia dapat bekerja untuk membiayai kebutuhan hidup keluarganya semenjak ayahnya meninggal. Sahara adalah satu-satunya gadis dalam anggota Laskar Pelangi. Sahara adalah gadis keras kepala berpendirian kuat yang sangat patuh kepada agama. Ia adalah gadis yang ramah dan pandai, ia baik kepada siapa saja kecuali pada A Kiong yang semenjak mereka masuk sekolah sudah ia basahi dengan air dalam termosnya. Mahar adalah satu-satunya anak laki tertampan di kelas ini. Anak laki bertubuh kurus ini memiliki bakat dan minat besar pada seni. Pertama kali diketahui ketika tanpa sengaja Bu Muslimah menunjuknya untuk bernyanyi di depan kelas saat pelajaran seni suara. Anak laki yang menyenangi okultisme ini sering dipojokkan teman-temannya. A Kioang adalah anak Hokian. Keturunan Tionghoa ini adalah pengikut sejati Mahar sejak kelas satu. Baginya Mahar adalah suhunya yang agung. Kendatipun pria kecil ini berwajah buruk rupa, ia memiliki rasa persahabatan yang tinggi dan baik hati, serta suka menolong pada siapapun kecuali Sahara. Syahdan seorang anak nelayan yang ceria ini tak pernah menonjol. Kalau ada apa-apa dia pasti yang paling tidak diperhatikan. Misalnya ketika bermain sandiwara, Syahdan hanya kedapatan jadi tukang kipas putri dan itupun masih banyak kesalahannya. Syahdan adalah saksi cinta pertama Ikal, ia dan Ikal bertugas membeli kapur di Toko Sinar Harapan semenjak Ikal jatuh cinta pada A Ling. Syahdan ternyata memiliki cita-cita yang tidak pernah terbayang oleh Laskar Pelangi lainnya yaitu menjadi aktor. Dengan bekerja keras pada akhirnya dia menjadi aktor sungguhan meski hanya mendapatkan peran kecil seperti tuyul atau jin... Setelah bosan, ia pergi dan kursus komputer. Setelah itu ia berhasil menjadi network designer. Kucai, ketua kelas sepanjang generasi sekolah Laskar Pelangi. Ia menderita rabun jauh karena kurang gizi dan penglihatannya melenceng 20 derajat, sehingga jika ia menatap marah ke arah Borek, maka akan terlihat ia sedang memperhatikan Trapani. Laki-laki ini sejak kecil terlihat bisa menjadi politikus dan akhirnya diwujudkan ketika ia dewasa menjadi ketua fraksi di DPRD Belitong. Borek adalah anak lelaki yang maniak otot. Borek selalu menjaga citranya sebagai laki-laki macho. Ketika dewasa ia menjadi kuli di toko milik A Kiong dan Sahara. Trapani adalah anak yang pandai dan baik hati yang sangat mencintai ibunya. Apapun yang ia lakukan harus selalu didampingi ibunya, seperti misalnya ketika mereka akan tampil sebagai band yang dikomando oleh Mahar, ia tidak mau tampil jika tak ditonton ibunya. Anak laki-laki yang bercita-cita menjadi guru ini akhirnya berakhir di rumah sakit jiwa karena ketergantungannya terhadap ibunya. Harun yang memiliki keterbelakangan mental ini memulai sekolah dasar ketika ia berumur 15 tahun. Laki-laki jenaka ini senantiasa bercerita tentang kucingnya yang berbelang tiga dan melahirkan tiga anak yang masing-masing berbelang tiga pada tanggal tiga kepada Sahara dan senang sekali menanyakan kapan libur lebaran pada Bu Muslimah. Ia menyetor 3 buah botol kecap ketika disuruh mengumpulkan karya seni kelas enam. Sedangkan Bu Muslimah adalah Ibunda Guru bagi Laskar Pelangi. Wanita lembut ini adalah pengajar pertama Laskar Pelangi dan merupakan guru yang paling berharga bagi mereka. Pak Harfan adalah Kepala sekolah dari sekolah Muhammadiyah. Ia adalah orang yang sangat baik hati dan penyabar meski murid-murid awalnya takut melihatnya. Flo yang mempunyai nama lengakap Floriana, seorang anak tomboi yang berasal dari keluarga kaya. Dia merupakan murid pindahan dari sekolah PN yang kaya dan sekaligus tokoh terakhir yang muncul sebagai bagian dari laskar pelangi. Awal pertama kali masuk sekolah, ia sempat membuat kekacauan dengan mengambil alih tempat duduk Trapani sehingga Trapani yang malang terpaksa tergusur. Ia melakukannya dengan alasan ingin duduk di sebelah Mahar dan tak mau didebat.A Ling adalah cinta pertama Ikal yang merupakan saudara sepupu A Kiong. A Ling yang cantik dan tegas ini terpaksa berpisah dengan Ikal karena harus menemani bibinya yang tinggal sendiri.
     Mereka, Laskar Pelangi - nama yang diberikan Bu Muslimah akan kesenangan mereka terhadap pelangi - pun sempat mengharumkan nama sekolah dengan berbagai cara. Misalnya pembalasan dendam Mahar yang selalu dipojokkan kawan-kawannya karena kesenangannya pada okultisme yang membuahkan kemenangan manis pada karnaval 17 Agustus, dan kejeniusan luar biasa Lintang yang menantang dan mengalahkan Drs. Zulfikar, guru sekolah kaya PN yang berijazah dan terkenal, dan memenangkan lomba cerdas cermat. Laskar Pelangi mengarungi hari-hari menyenangkan, tertawa dan menangis bersama. Kisah sepuluh kawanan ini berakhir dengan kematian ayah Lintang yang memaksa Lintang unuk putus sekolah dengan sangat mengharukan, dan dilanjutkan dengan kejadian 12 tahun kemudian di mana Ikal yang berjuang di luar pulau Belitong kembali ke kampungnya.

Keindahan yang terdapat dalam film ini:
  • pemandangan dan nuansa dari pulau Belitong yang begitu indah dan masih asri. 
  • peran pemain yang membuat film ini semakin bermakna.
  • kisah yang menarik sehingga mengartikan banyak pelajaran yang dapat diambil.
Makna yang tekandung dalam film ini:
  • kita tidak boleh pantang menyerah seperti usaha Lintang sampai mempertaruhkan nyawanya mengayuh sepeda 80 km pulang pergi dari rumahnya ke sekolah, pembalasan dendam Mahar yang selalu dipojokkan kawan-kawannya karena kesenangannya pada okultisme yang membuahkan kemenangan manis pada karnaval 17 Agustus, dan perjuangan bu muslimah dan pak harfan dalam memperjuangkan sekolah Muhammadiyah terancam akan dibubarkan oleh Depdikbud Sumsel.
  • kesabaran yang diperlukan pada setiap perjuangan.
  • pentingnya pendidikan walaupun harus berjuan keras mendapatkannya.
  • pentingnya kebersamaan, seperti kebersamaan Laskar Pelangi

Hikmah Makan dan Minum sambil Duduk dalam Kesehatan


Dari Anas dan Qatadah, Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam bersabda: Sesungguhnya beliau melarang seseorang minum sambil berdiri, Qotadah berkata:”Bagaimana dengan makan?” beliau menjawab: “Itu kebih buruk lagi”. (HR. Muslim dan Turmidzi)

Bersabda Nabi dari Abu Hurairah,“Jangan kalian minum sambil berdiri ! Apabila kalian lupa, maka hendaknya ia muntahkan !” (HR. Muslim)

Rahasia Medis Dr. Abdurrazzaq Al-Kailani berkata: “Minum dan makan sambil duduk, lebih sehat, lebih selamat, dan lebih sopan, karena apa yang diminum atau dimakan oleh seseorang akan berjalan pada dinding usus dengan perlahan dan lembut. Adapun minum sambil berdiri, maka ia akan menyebabkan jatuhnya cairan dengan keras ke dasar usus, menabraknya dengan keras, jika hal ini terjadi berulang-ulang dalam waktu lama maka akan menyebabkan melar dan jatuhnya usus, yang kemudian menyebabkan pernah sekali minum sambil disfungsi pencernaan.

Adapun Rasulullah berdiri, maka itu dikarenakan ada sesuatu yang menghalangi beliau untuk duduk, seperti penuh sesaknya manusia pada tempat-tempat suci, bukan merupakan kebiasaan. Ingat hanya sekali karena darurat!  Begitu pula makan sambil berjalan, sama sekali tidak sehat, tidak sopan, tidak etis dan tidak pernah dikenal dalam Islam dan kaum muslimin.

Dr. brahim Al-Rawi melihat bahwa manusia pada saat berdiri, ia dalam keadaan tegang, organ keseimbangan dalam pusat saraf sedang bekerja keras, supaya mampu mempertahankan semua otot pada tubuhnya, sehingga bisa berdiri stabil dan dengan sempurna. Ini merupkan kerja yang sangat teliti yang melibatkan semua susunan syaraf dan otot secara bersamaan, yang menjadikan manusia tidak bisa mencapai ketenangan yang merupakan syarat tepenting pada saat makan dan minum. Ketenangan ini bisa dihasilkan pada saat duduk, dimana syaraf berada dalam keadaan tenang dan tidak tegang, sehingga sistem pencernaan dalam keadaan siap untuk menerima makanan dan minum dengan cara cepat.




Dr. Al-rawi menekankan bahwa makanan dan minuman yang disantap pada saat berdiri, bisa berdampak pada refleksi saraf yang dilakukan oleh reaksi saraf kelana (saraf otak kesepuluh) yang banyak tersebar pada lapisan endotel yang mengelilingi usus. Refleksi ini apabila terjadi secara keras dan tiba-tiba, bisa menyebabkan tidak berfungsinya saraf (Vagal Inhibition) yang parah, untuk menghantarkan detak mematikan bagi jantung, sehingga menyebabkan pingsan atau mati mendadak. Begitu pula makan dan minum berdiri secara terus –menerus terbilang membahayakan dinding usus dan memungkinkan terjadinya luka pada lambung. Para dokter melihat bahwa luka pada lambung 95% terjadi pada tempat-tempat yang biasa bebenturan dengan makanan atau minuman yang masuk. Air yang masuk dengan cara duduk akan disaring oleh spinchter.

Spinchter adalah suatu struktur maskuler (berotot) yang bisa membuka (sehingga air kemih bisa lewat) dan menutup. Setiap air yang kita minum akan disalurkan pada ‘pos-pos’ penyaringan yang berada di ginjal.
Spinchter lebih seperti gate/gerbang/seal windpipe yg berkontraksi,(menutup)dan relaxing(membuka) dan jumlah otot ini ada sekitar 50 otot tersebar di berbagai saluran lubang manusia.Berfungsi sebagai otot yg membuka dan menutup, sekresi, controlling substance in & out, semua sesuai fitrah manusia.

Contoh, ketika minum, di sphincter di tenggorokan akan menutup agar tidak masuk ke saluran udara dan paru2. saat menerima fluid yg asam akan menutup hingga tidak berlebihan acid dalam lambung, ketika saluran kemih penuh, sphincter membuka sehingga bisa keluar urin,dll.

Nah… Jika kita minum berdiri air yang kita minum tanpa disaring lagi. Langsung menuju kandung kemih. Ketika langsung menuju kandung kemih, maka terjadi pengendapan disaluran ureter. Karena banyak limbah-limbah yang menyisa di ureter. Inilah yang bisa menyebabkan penyakit kristal ginjal. Salah satu penyakit ginjal yang berbahaya. Susah kencing itu penyebabnya. Sebagaimana kondisi keseimbangan pada saat berdiri disertai pengerutan otot pada tenggorokan yang menghalangi jalannya makanan ke usus secara mudah, dan terkadang menyebabkan rasa sakit yang sangat yang mengganggu fungsi pencernaan, dan seseorang bisa kehilangan rasa nyaman saat makan dan minum.

Oleh karena itu marilah kita kembali hidup sehat dan sopan dengan kembali kepada adab dan akhlak Islam, jauh dari sikap meniru-niru gaya orang-orang yang tidak mendapat hidayah Islam.



Sumber: Qiblati edisi 04 tahun II. Judul: Larangan Minum sambil berdiri, Hal 16

Keadilan

Bagaimanakah sikap dan pendapat anda mengenai kasus-kasus keadilan yang banyak terjadi di sekitar kita ?

     Menurut saya, keadilan di negeri ini sudah tidak sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku padahal negeri ini adalah NEGARA HUKUM. Banyak kasus-kasus hukum yang ditangani tidak sesuai dengan sanksinya. Kasus KORUPSI adalah hal yang paling terkenal di negeri ini. Sebagian besar para anggota instansi pemerintah melakukan kecurangan itu. Bahkan kasus itu tidak lagi mengenal jabatan seperti zaman-zaman dahulu, pegawai negeri salah satu instansi pemerintahan yang berjabatan/golongan biasa saja bisa melakukan tindak korupsi itu hingga menghasilkan bermilyar-milyar rupiah mendapatkan hukuman yang ringan bagi seorang koruptor. Sedangkan pencuri ayam/pencopet yang mungkin paling maksimal hanya mendapat jutaan rupiah mendapat hukuman yang sama atau mungkin lebih dari seorang koruptor yang bisa mencuri bermilyar-milyar rupiah uang rakyat. Sungguh ironi negeri ini, hukum tidak lagi bisa memilih yang mana yang benar dan yang mana yang salah.
     Mungkin juga karena banyak azas-azas praduga tak bersalah yang disalah artikan oleh sekelompok orang yang membuat hukum di negeri ini hancur. Dan disaat hukum mulai kembali ditegakkan masih ada saja sekelompok orang yang menfaatkannya. Seperti beberapa kasus, ada beberapa tawanan penjara yang berhasil keluar dari penjaranya dengan menyuap para penjaga tentara hanya untuk sekedar liburan atau bersenang-senang. Padahal jelas mereka sedang ditahan dan masih dalam masa tahanan.
Dengan kejadian-kejadian seperti itu apakah masih layak negeri ini disebut Negara Hukum dengan keboborokan hukum yang sudah jelas terlihat.
     Untuk itu, sebagai generasi yang akan datang kita perlu memikirkan hal-hal seperti ini agar di kehidupan mendatang negeri ini bisa menjadi negeri yang lebih baik. Negeri maju yang cinta damai dan tenteram.

Valuable Experience

Ceritakan tentang penderitaan yang pernah kamu/orang sekitar kamu alami !

     Saat itu ada seorang remaja yang mengalami sesuatu yang tak terduga, kita sebut saja I. Mungkin itulah kejadian yang paling ditakuti oleh setiap orang kepada orang yang paling disayangi. Saat ia masih duduk di bangku SMP, ia mengalami kejadian yang cukup memilukan. Ia kehilangan ayahnya yang sangat disayangi. Ayahnya menghadap Allah SWT di umur ia yang mungkin bisa dibilang masih kecil yang belum mengerti banyak tentang kehidupan. Kejadian ini terjadi tepat seminggu sebelum ia pengumuman kelulusan Ujian Nasional SMP. Menurut dokter, ayahnya meninggal karena terkena serangan jantung. Tetapi seminggu sebelumnya ayahnya sempat divonis dokter terkena stroke ringan yang membuat beberapa organ badannya tidak berfungsi. Setelah beberapa hari, akhirnya ayahnya sembuh dari stroke ringan tersebut walaupun masih ada beberapa organ yang belum berfungsi seperti biasanya. Tapi sungguh tidak disangka, ternyata saat ayahnya sembuh ayahnya justru dipanggil Allah. Saat itu semua keluarga sungguh tidak percaya. Air mata sedih mengalir deras dari keluarga. Ia pun menangis sedih dan tak menyangka, saat itu ia seperti tidak sadar dan seakan-akan ini hanya mimpi buruk yang tidak ingin terjadi secepat ini. Kakak laki-lakinya pun menangis, tapi ada satu sosok tegar yang membuat keluarga kuat. Yaitu sang Ibu yang tak terlihat mengeluarkan air mata sedikit pun mencoba tegar di depan keluarga walaupun mungkin hatinya menangis. Walaupun Ibunya terlihat shock, tetapi ia tidak terlihat lemah. Ibunya pun yang mengatur semuanya, mulai dari pemandian jenazah, pemakaman, tahlilan sampai menerima pelayat yang memberi ucapan duka. Begitu terharunya ia melihat ini dan mencoba kuat karena hal ini. Namun dibalik semua ini ada sesuatu hal yang mungkin untuk orang umum tidak logis, karena meninggalnya ayahnya juga karena kejadian mistis yang sudah dialami sendiri oleh keluarga. Walaupun agak tidak rasional tapi keluarga tetap mengupayakan ayahnya untuk sembuh di jalan yang benar yang sesuai agama Islam dan tidak sama sekali mengandung hal Syirik (hal yang menduakan Allah seperti ke dukun). Ini terjadi karena konflik keluarga yang dialami yang berhubungan dengan keluarga dari pihak ayahnya. Sungguh ironi kejadian ini dan membuat ia merasa amat sangat terpuluk. Berbagai upaya sudah dilakukan untuk menyembuhkan ayahnya dari kejadian aneh tersebut, tapi apa daya mungkin Allah lebih sayang kepada hambanya dan tidak ingin hambanya menderita di dunia sehingga ayahnya dipanggil lebih cepat.
     Beberapa hari baru dilalui I  dengan suasana yang beda tanpa seorang ayah. Ini cukup berat untuk ia, di setiap malam minggu-minggu awal meninggalnya ayahnya ia menangis sebelum ia tidur. Tapi ia tidak pernah menunjukkan hal ini kepada ibunya. Ia tidak sampai hati kalau melihat ibunya sedih karena melihat ia menangis. Awalnya terasa sangat berat tetapi tahun demi tahun dilaluinya dan ia mulai menerima hal itu dengan sabar dan ikhlas, dan ia menggangap bahwa ini adalah jalan terbaik yang Allah telah rencanakan dan Allah selalu memberi yang terbaik untuk setiap umatnya. Dan setiap kejadian pasti ada hikmahnya.


*Saya sengaja tidak menyebutkan identitas orang tersebut karena menurut saya ini merupakan hal privasi. Untuk itu harap dimaklumi karena hanya memakai inisial, tetapi ini sungguh KEJADIAN NYATA.*
Terimakasih  ! ! !